UNIVERSITAS NEGERI PADANG FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS DIPLOMA III AKUNTANSI

Dosen D3 Akuntansi UNP Hadiri Seminar Profesi dan Halal Bihalal IAI Sumatera Barat

        Padang, 18 April 2025 – Tiga orang dosen dari Program Studi D3 Akuntansi Universitas Negeri Padang (UNP) menghadiri kegiatan Seminar Profesi Auditor dan Pendidikan Akuntansi yang diselenggarakan oleh Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) Wilayah Sumatera Barat. Acara ini dilangsungkan di Aula BPK Perwakilan Provinsi Sumatera Barat dan dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan di bidang akuntansi dari seluruh Sumatera Barat.

        Kegiatan yang mengusung tema “Kolaborasi Strategis Menuju Tata Kelola Keuangan yang Berkualitas” ini merupakan bagian dari rangkaian Halal Bihalal Idul Fitri 1446 H serta penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara IAI dengan berbagai institusi pendidikan dan profesional.

        Partisipasi dosen D3 Akuntansi UNP dalam kegiatan ini menunjukkan komitmen program studi dalam mendukung sinergi antar-profesi serta peningkatan kualitas tata kelola keuangan melalui kolaborasi akademisi dan praktisi.

        Ketua IAI Wilayah Sumatera Barat, Afridian Wirahadi Ahmad SE., M.Sc., Ak., CA., CGAE, dalam sambutannya menyampaikan pentingnya kolaborasi antara institusi pendidikan dan organisasi profesi untuk menciptakan sistem keuangan yang transparan, akuntabel, dan berkelanjutan.

    Seminar ini diharapkan menjadi wadah bertukar informasi dan pengalaman antarprofesi sekaligus mempererat tali silaturahmi antar anggota IAI dan institusi pendidikan tinggi, termasuk Universitas Negeri Padang.

        Kehadiran dosen D3 Akuntansi UNP juga menjadi bagian dari upaya proaktif untuk menjembatani dunia akademik dengan kebutuhan nyata di lapangan, khususnya dalam menghadapi tantangan profesi akuntansi yang semakin kompleks dan dinamis. Diharapkan melalui kegiatan seperti ini, dosen dapat memperbarui wawasan serta memperkuat jejaring profesional yang nantinya akan berdampak positif terhadap pembelajaran di kelas dan pengembangan kurikulum yang relevan dengan dunia industri.

        Dengan semangat kolaborasi dan profesionalisme, Program Studi D3 Akuntansi UNP terus berkomitmen menjadi bagian dari pembangunan tata kelola keuangan yang unggul dan berintegritas, tidak hanya di lingkungan akademik, tetapi juga di tengah masyarakat luas.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top